NMAX, XMAX hingga Aerox Penggunanya Siap Happy-happy, Tahun Ini Maxi Yamaha Day 2023 Digelar di 11 Kota Besar

Panji Nugraha - Senin, 24 Juli 2023 | 17:00 WIB

Yamaha MAXI Yamaha Day 2023 akan digelar di 11 kota besar (Panji Nugraha - )

Otomotifnet.com - Pengguna Yamaha NMAX, XMAX, Lexi hingga Aerox siap happy-happy di acara MAXI Yamaha Day 2023.

Acara tahunan yang sudah berlansung sejak 6 tahun lalu (2017), tahun ini akan kembali digelar di 11 kota besar di Indonesia.

MAXI Yamaha Day 2023 akan digelar di Jakarta, Bandung, Banjarmasin, Manado, Yogyakarta, Pontianak, Bali, Makassar, Surabaya, Bangka dan Medan.

Tahun ini MAXI Yamaha Day 2023 akan kembali mengusung konsep Ride & Camp, kali ini didukung oleh Eiger Indonesia.

Yamaha
MAXI Yamaha Day 2023 akan menyuguhkan banyak hiburan

Dengan konsep ini, penggunan MAXI Yamaha diajak melakukan touring, berkumpul sambil menikmati alam dengan cara berkemah serta hiburan menarik lainnya. 

“Melihat tingginya antusiasme peserta di tahun lalu, kali ini Maxi Yamaha Day akan kembali mengusung konsep Ride & Camp,"

"Selain mampu menghibur para peserta di akhir pekan, konsep camping di alam terbuka ini juga dinilai lebih efektif dalam menghadirkan suasana kekeluargaan di antara komunitas pengguna skutik Maxi Yamaha,” ungkap Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relation, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

Rangkaian MAXI Yamaha Day 2023 akan dimulai minggu ini di area Jabodetabek tanggal 29-30 Juli 2023. 

Yamaha
MAXI Yamaha Day 2023 jadi salah satu destinasi wajin pengguna MAXI Yamaha

Diperkirakan ratusan bikers ikut berpartisifasi untuk hadir di event yang ditunggu-tunggu ini.

Dalam MAXI Yamaha Day 2023 di Jabodetabek ini akan digelar touring dan rolling city, camping, kegiatan pelestarian lingkungan, games kelompok dan individu, serta hiburan musik dari atas panggung yang dibawakan oleh artis-artis nasional maupun lokal.

Baca Juga: Belum Semua Sadar Spion Yamaha NMAX Beda Dari Motor Lain, Terasa Saat Melepas dan Memasang