Cek 2 Model Baru Mercedes-AMG Yang Kompak Dan Kencang, Harga Mulai Rp 1,1 M

Rendy Surya - Jumat, 28 Juli 2023 | 11:00 WIB

Mercedes-AMG A 35 4MATIC sedan (Rendy Surya - )

Otomotifnet.com - PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia pada 24 Juli 2023 lalu meluncurkan dua model dari lini Mercedes-AMG, yaitu The New Mercedes-AMG A 35 4MATIC sedan dan Mercedes-AMG A45 S 4MATIC+ hatchback.

Sebagai info, Mercedes-AMG A 35 4MATIC sedan merupakan satu dari sepuluh model kendaraan yang dirakit secara lokal di pabrik Mercedes-Benz di Wanaherang, Bogor.

“Dua model terbaru ini merupakan bagian dari lini khusus Mercedes-AMG, yang mencerminkan Performance Luxury. Melalui kedua model  terbaru ini, kami menawarkan titik awal bagi para pelanggan dan calon pelanggan untuk merasakan pengalaman mengemudi penuh performa khas Mercedes-AMG,” terang Choi Duk Jun, President Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia dalam rilis resmi.

MBDI
Mercedes-AMG A 35 4MATIC sedan

Mercedes-AMG A 35 4MATIC Sedan adalah model entry level pada lini Mercedes-AMG.

Fitur-fitur seperti pelek AMG light-alloy 19 inci dengan desain dynamic spoke, rear apron AMG, serta panoramic sliding sunroof jadi ciri khasnya.

Pada bagian interior, Mercedes-AMG A 35 4MATIC Sedan dilengkapi berbagai opsi seperti jok model sporty yang dilapis bahan kombinasi Artico leather dan microcut fibre black.

MBDI
Mercedes-AMG A 35 4MATIC sedan

Detil-detil yang mencerminkan sporty luxury juga hadir seperti setir AMG Performance dengan tombol khusus, serta sabuk pengaman kelir merah.

Mercedes-AMG A 35 4MATIC Sedan ditenagai mesin Mercedes-AMG M260 2.0-liter 4-silinder dengan transmisi AMG Speedshift DCT 8G yang dapat menghasilkan tenaga 306 dk, torsi 400 Nm dan dapat melaju dari 0-100 km/jam dalam hitungan 4,8 detik.