Otomotifnet.com - Honda City Hatchback RS ini jarang terlihat.
Maklum dia beda varian sehingga enggak banyak konsumen berminat.
Padahal mobil ini punya tampilan lebih keren. Seperti terpajang di sudut dealer Honda.
Sehingga boleh jadi di belahan daerah lain, ia justru dicari peminat.
Secara sosok, Honda City RS ini lebih atraktif dengan balutan beberapa item dress up.
Sebut saja spoiler depan, side skirt, diffuser dan spoiler belakang model pisah.
"Dari depan pakai spoiler, lalu di belakang ada spoiler dan muffler. Memang ini hanya ada di City Hatchback manual," terang Doni Ikhsan, supervisor Honda Tendean, Jaksel.
Namun yang membedakan bukan hanya tampilan fisik luar, melainkan sistem transmisinya.
Ya, hatchback populer yang menggantikan Jazz di tanah air ini punya transmisi manual.