Konsultasi OTOMOTIF All New Ertiga Bisa Pakai Oli Shell Helix Eco 0W-20?

Andhika Arthawijaya - Senin, 28 Agustus 2023 | 20:00 WIB

Ilustrasi Suzuki All New Ertiga (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Apakah (Suzuki) All New Ertiga 2022 bisa pakai Shell 0W-20 Eco?

Tatang Jauharudin – Via Email

Hai Mas Tatang, salam kenal dan selam sehat selalu.

Mengenai oli mesin All New Ertiga, biasanya kalau di bengkel resmi Suzuki umumnya menggunakan oli OEM Ecstar dengan tingkat kekentalan atau SAE 5W-30 dan API Service SN.

Baca Juga: Harus Tahu, Inilah Yang Akan Terjadi Kalau Isi Oli Mesin Mobil Berlebihan 

Boleh juga sih pakai yang SAE 0W, namun tingkat kekentalan akhir sebaiknya yang 30 (0W-30), dan bukan buat mobil LCGC.

Karena formulasinya agak berbeda dari mesin non LCGC seperti yang diusung All New Ertiga.

Sementara Shell Helix Eco 0W-20 setahu kami untuk mesin mobil LCGC.

Memang sih belum ada riset soal dampak pemakaian oli mesin mobil LCGC di mobil reguler.

Shell.co.id
Shell Helix Eco 0W-20 untuk LCGC