Otomotifnet.com – Setelah sempat mengundang awak media untuk mencicipi varian terbaru dan tertinggi dari model Omoda 5, yakni Omoda 5 GT, akhirnya Jumat malam tadi (29/9/2023) PT Chery Sales Indonesia (CSI) resmi meluncurkan Chery OMODA 5 GT untuk pasar Indonesia.
SUV Crossover premium Chery yang mengusung mesin 1.600 Turbo ini hadir dalam dua varian, yakni front wheel drive (FWD) dan all wheel drive (AWD).
Saat diumumkan harga jualnya, tamu undangan yang hadir cukup dibuat terkejut.
Pasalnya, ternyata Chery Indonesia membuka harganya hanya Rp 448,8 juta on the road Jakarta untuk tipe FWD.
Baca Juga: Chery Omoda 5 GT Pakai Mesin 1.600 cc Turbo, Segini Performanya Dibanding Tipe Z dan RZ
Sedangkan tipe AWD yang jadi varian tertingginya dilabel seharga Rp 488,8 juta, alias masih di bawah 500 jutaan.
Banderol segitu masih lebih murah Rp 50 jutaan dibanding Honda HR-V 1.5L Turbo RS (tipe tertinggi). Padahal sudah mengusung sistem penggerak 4 roda.
Bahkan jauh dibawah Subaru Crosstrek AWD (Rp 549,5 juta) yang sama-sama penggerak 4 roda, tapi mengusung mesin 1.995 cc non turbo.
Menurut Harry Kamora, Vice President PT CSI saat peluncurannya di Hal 5 ICE-BSD City (29/9/2023), penamaan GT memiliki makna bahwa varian ini melambangkan kendaraan yang lebih bertenaga dari segi mesin.