Beberapa Bikin Mual, Bengkel Spesialis Beberkan Bahaya Pewangi AC di Mobil

Irsyaad W - Kamis, 14 Desember 2023 | 13:00 WIB

Contoh pengharum atau parfum AC mobil (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Beberapa pemilik mobil kerap memasang pewangi AC.

Padahal sebagian orang merasa untuk beberapa aroma bisa bikin mual.

Rully Mardiansyah, Kepala Cabang Bengkel Spesialis AC Mobil, Rotary Bintaro juga tak menyarankan pasang pewangi.

Ia beberkan bahaya dari pewangi kabin yang kerap dipasang di kisi-kisi AC.

"Sebenarnya mobil dari pabrikan itu kabinnya tidak pakai pewangi atau netral tapi tetap segar bau kabinnya," ucapnya disitat dari GridOto.com.

"Karena kami pakai standardisasi pabrikan, jadi kami tidak menyarankan mobil pakai pewangi kabin," sebut belum lama ini.

Rully mengatakan, hal tersebut berlaku bagi pewangi jenis gantung maupun cair.

Dok.Masmun Sukses Motor
Penampakkan evaporator AC mobil yang mengalami penyumbatan atau clogging

Alasannya parfum gantung ataupun cair ini bisa menghalangi bau AC ketika bermasalah.

"Contohnya ketika evaporator AC mobil kotor," terangnya.