Pemkab Bantul Minta Jalur Cinomati Dihapus Dari Google Maps, Tragedi Bukan Sekali Dua Kali

Irsyaad W - Jumat, 15 Desember 2023 | 13:30 WIB

Anggota Polisi Ipda Dalhari bersama rekan-rekan sedang menolong mobil yang gagal nanjak di Cinomati. (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Tragedi kecelakaan bukan sekali dua kali terjadi di jalur Cinomati, Pleret, Bantul, Yogyakarta.

Oleh itu, Pemkab Bantul sampai meminta agar jalur Cinomati dihapus dari Google Maps.

"Hapus saja dari Google Maps. Itu kan aplikasi terbuka sehingga siapapun bisa mengisi di situ," imbau Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih ditemui di Dlingo, Bantul, (13/12/23) disitat dari Kompas.com.

"Kita melihat ada potensi yang cukup berbahaya maka nanti akan diurus oleh Dishub bagaimana pencarian jalan melalui Google Maps itu tidak menunjukkan arah Cinomati," terangnya.

Dikatakannya, jika nanti tidak bisa dihapus dari aplikasi, akan diupayakan diberikan keterangan berbahaya dilalui.

"Harus ada peringatan area berbahaya. Sehingga para pencari jalan sudah dapat peringatan sejak mengakses," kata dia.

Halim mengatakan hal utama yang dirinya perintahkan ke Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) menambah rambu-rambu peringatan di jalur Cinomati.

TribunJogja.com
Puluhan mobil jadi korban Tanjakan Cinomati di Bantul, pada musim mudik Lebaran 2019.

Kadishub Bantul, Singgih Riyadi mengatakan, pihaknya akan segera melaksanakan peritah bupati terkait pemasangan rambu dan upaya penghapusan dari aplikasi.

Pihaknya langsung menyurvei jalan Cinomati dan segera dipasang rambu.