Begini Cara Cegah Resiko Mobil Terguling Saat Tiba-Tiba Turun Hujan Deras

Andhika Arthawijaya - Rabu, 20 Desember 2023 | 23:30 WIB

Daihatsu Luxio terguling usai tergelincir saat libas genangan air dalam kecepatan 50 km/jam di exit tol Setono, Pekalongan, Jawa Tengah (Andhika Arthawijaya - )

Otomtifnet.com – Sering kejadian mobil terguling atau keluar jalur, ketika melaju kencang di jalan tol saat tiba-tiba turun hujan deras.

Nah, berhubung Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah memperingatkan akan ada fenomena cuaca dengan intensitas hujan yang tinggi disertai angin kencang di beberapa daerah dalam waktu dekat, ada baiknya kita hati-hati saat berkendara ya.

Jadi, ketika lagi melaju kencang di jalan bebas hambatan tiba-tiba turun hujan deras, wajib segera kita antisipasi dengan beberapa langkah ini, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan tadi.

Pertama, segera kurangi kecepatan kendaraan dan nyalakan wiper, karena biasanya dalam kondisi ini visibilitas akan terganggu.

Baca Juga: Kaca Mobil Berembun Saat Hujan? Lakukan 3 Hal Ini, Dijamin Bening Kayak Artis

“Jangan panik, sesegera mungkin turunkan kecepatan mobil,” wanti Wahono, Service Manager Auto2000 Jatih Asih, Bekasi.

Kemudian kata Wohono lanjutkan aktifkan fitur traction control bagi mobil yang ada fitur ini.

“Tujuannya untuk mencegah terjadinya ban slip, karena otomatis RPM akan dikunci oleh ECU,” saran Wahono.

Hal senada juga diungkapkan oleh Hariadi, Asst. to Service Dept. Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

Pastikan fitur Vehicle Stability Control atau traction control aktif saat kondisi hujan