Inilah 5 Ciri-ciri Mobil Bekas Yang Pernah Terendam Banjir, Pembeli Wajib Tahu

ARSN - Rabu, 7 Februari 2024 | 08:00 WIB

Ilustrasi mobil terendam banjir sampai kabin (ARSN - )

Otomotifnet.com - Hati-hati ya gaes, inilah lima ciri-ciri mobil bekas yang pernah terendam banjir.

Pasalnya, bila dapat mobil bekas banjir dikhawatirkan akan muncul beberapa masalah di kemudian hari.

Sebaiknya pastikan terlebih dahulu kalau mobil yang akan dibeli bukan bekas banjir.

Nah, inilah lima ciri-ciri mobil bekas pernah terendam banjir dilansir dari Otoseken.id.

1. Kondisi Oli Mesin

Radityo Herdianto
Ilustrasi Cek Kualitas Oli Mesin dari Dipstick Oli

Cara ini bisa dilakukan jika pemilik mobil sebelumnya belum mengganti oli mesin.

Oli mesin yang sudah terkontaminasi dengan air jika dilihat pada dipstick.

Warna oli berwarna putih krem atau putih kecokelatan.

2. Kondisi Fisik Mesin Mobil

Mesin mobil yang sudah terendam banjir biasanya di area blok mesin banyak ditemui jamur.

"Mobil yang terendam banjir bisa dilihat dari kondisi fisik blok mesinnya.

kalau diperhatikan lagi timbul bintik-bintik seperti jamur.

Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Mesin mobil yang terendam banjir

3. Suara Mesin

Cara selanjutnya dengarkan suara mesin, walaupun sudah mengganti oli mesin, Ia menjelaskan tetap masih terdengar suara kasar.

Biasanya suara mesin yang kasar diakibarkan dari bearing fan belt, puli ataupun dari suara kompressor AC yang bekas terendam banjir.

Kasarnya kebanyakan dari bearing-bearing kaya bearing fan belt, di pulley (puli), dari suara kompressor AC juga.

4. Cek di Bagian Interior

Cara paling mudah mengetahui mobil bekas banjir adalah periksa kondisi karpet dasar dan peredam.

Karpet dasar dan peredam mobil yang sudah terendam banjir biasanya sudah mengembang.

Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Karpet dasar sehabis kena banjir

Di mobil itu ada karpet dasar, ada semacam peredam juga, dan di depan dasbor.

Kalau yang sudah terendam banjir bentuk karpet sudah tidak rapi, tidak beraturan karena sudah ngembang.

Selain dari karpet dasar dan peredam, Anda juga bisa perhatikan pada bagian door trim yang berbahan fabric atau kulit.

Di bahan door trim yang berbahan fabric, bludru, atau kulit, itu agak sedikit ngembang.

Abdul Aziz Masindo/otoseken.id
Kondisi door trim Innova bekas banjir

Periksa juga Socket-socket kelistrikan di bagian bawah mobil, socket yang bekas terendam banjir berwarna kecokelatan akibat banjir. 

Selain itu, masih di bagian interior, periksa juga bagian besi-besi di kolong jok.

Jika ada karat yang tidak wajar, bisa dipastikan mobil tersebut bekas banjir.

Dan juga periksa di area bawah dasbor atau kolong setir, jika besi-besi seperti pada pedal gas dan sebagainya ada karat tidak wajar ada indikasi mobil tersebut bekas banjir.

5. Socket di Area Mesin

Dok. Otoseken
Iustrasi kelistrikan di ruang mesin mobil

Sama seperti socket-socket kabel di area interior, socket-socket listrik yang sudah menguning mengindikasikan mobil pernah terendam banjir.

Sama seperti di interior, socket listrik yang awalnya putih kalau kena banjir dia menguning, kabel-kabelnya juga keliatan yang pernah kena banjir.

Baca Juga: Konsultasi R4 Beli Mobil Bekas Sebaiknya Timing Beltnya Diganti?