Suzuki APV Jadi Seonggok Besi Rongsokan di Tol Boyolali, Urutan Kejadian Tak Terduga

Ferdian - Senin, 26 Februari 2024 | 16:50 WIB

Suzuki APV menyala di saat dini hari usai terlibat kecelakaan di Tol Boyolali (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Suzuki APV menyala di tengah Tol Boyolali dan berubah bak besi rongsokan.

Beruntung sopir dan 3 penumpang Suzuki APV ini selamat.

Lokasinya berada di KM 479+500 tol Semarang-Solo di Boyolali (25/2/2024).

Pengemudi mobil, Muhammad Hunaingin (34) dan para penumpang untungnya bisa keluar dari mobil sebelum terbakar.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Boyolali, Iptu Budi Purnomo menyebut kecelakaan itu mengakibatkan Pengemudi Muhammad Hunaingin dan Umi Kulsum (43) mengalami luka ringan.

"Semua penumpang dan seorang pengemudinya berhasil keluar dari mobil sebelum terbakar hebat," terangnya dikutip dari TribunJateng.

Warga Dukuh/Desa Gunungagung RT 04 RW 05, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal tersebut selamat dari maut dan hanya mengalami luka ringan akibat benturan keras.

Tak hanya Hunaingin yang selamat dalam musibah itu.

Tiga orang penumpang, mobil itu juga mengalami keberuntungan yang sama.

Bahkan Khamami (26) dan Tabas (57) yang juga warga Bumijawa, Kabupaten Tegal tak mengalami luka.