Otomotifnet.com - Daihatsu Ayla tak berbentuk di tepi rel kereta api.
Mulai atap sampai kabin terkoyak parah bak baru saja masuk mesin cincang.
Lokasinya di perlintasan dusun Kaliwungu, Tarik, kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, (28/4/24).
Penjaga palang kereta, Hatta mengatakan, peristiwa tersebut berawal ketika Daihatsu Ayla putih nopol N 1246 AJB melintas sekitar pukul 23:30 WIB.
"Mobilnya dari arah Tarik ke Balongbendo. Mobil melintas ditabrak KA Pasundan, terpental 15 meter," kata Hatta di sekitar lokasi kejadian, (29/4/24) menukil Kompas.com.
Akhirnya, kata Hatta, Ayla yang dinaiki satu keluarga tersebut pun terguling di samping pelintasan kereta.
Bahkan, Ayla itu mengalami kerusakan parah di bagian samping dan depan.
Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Banjar Wungu, Imam Supi'i mengatakan, Ayla tersebut dikemudikan Cholisatur Rizaq (33), warga Desa Mergo Bener, Tarik dan ditumpangi istrinya, Vivin Nur Aini (26), serta anaknya, MHA (5).
"Mobilnya rusak berat. Terus korban yang suami luka berat di kepala, istrinya luka di hidung, pelipis mata robek, dan luka robek di lengan kanan, anaknya luka robek di dahi," kata Imam.
Imam mengungkapkan, satu keluarga tersebut langsung dievakuasi ke RSUD Mojosari, Mojokerto.