Sedikit Yang Tahu, Ini Sederet Keuntungan Pasang Subwoofer Mobil di Depan

Irsyaad W - Kamis, 2 Mei 2024 | 15:00 WIB

Head unit pakai Pioneer AVX9650BT, midrange dan tweeter dari Vox Research, berikut poweramplifier, subwoofer dan sound processor (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Pasang subwoofer audio mobil gak melulu di belakang.

Malah baru sedikit yang tahu jika pasang subwoofer di depan justru dapat beberapa keuntungan.

Pertama, pemasangan subwoofer di depan bisa mengatasi ruang bagasi yang kecil.

"Mobil-mobil compact dengan ruang bagasi yang kecil malah sulit memposisikan subwoofer secara ideal, hasilnya suara bass kurang maksimal," ujar Julio, pemilik bengkel spesialis audio mobil Audiolabs, Sunter, Jakarta Utara menukil GridOto.

Dipasang di depan otomatis suara bass tidak perlu disetel sekuat jika dipasang di belakang.

Hasilnya power output yang diperlukan tidak harus besar.

"Daya listriknya lebih kecil dengan output suara yang maksimal karena posisinya di depan direct dengan orang di kabin," tutur Julio.

Mega Audio
Dua subwoofer audio mobil di kolong dashboard depan.

Pemilihan subwoofer pun juga tidak perlu yang besar karena arah suara yang cenderung direct.

"Subwoofer diameter 6 hingga 8 inci pun cukup," kata Julio.