Wajib Tahu, 5 Jenis Mobil Bensin Ini Cuma Dijatah Pertalite Sedikit Mulai Agustus 2024

Irsyaad W - Senin, 13 Mei 2024 | 10:00 WIB

Ilustrasi Toyota Avanza Isi Pertalite (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Pembatasan beli Pertalite bertahap mulai dilakukan.

Dimulai dari 5 jenis mobil bensin berikut ini dijatah Pertalite sedikit mulai Agustus 2024.

Itu pun pengemudi atau pemilik wajib mempunyai Fuel Card 5.0 untuk pembelian Pertalite.

Fuel Card 5.0 berlaku untuk semua kendaraan roda empat yang beroperasi di Batam, Kepulauan Riau serta menjadi pelanggan BBM Pertalite.

Area Manager Communication Relation and CSR Sumatera Bagian Utara Pertamina Patra Niaga, Susanto August Satria mengatakan, kebijakan ini merupakan langkah agar tidak terjadi penyelewengan Pertalite.

Selain itu, mekanisme tersebut juga diharapkan mendorong penyaluran BBM Pertalite lebih tepat sasaran.

"Pertamina mendukung program tersebut selaku operator dalam menyalurkan BBM," ujar Susanto, (1/5/24) melansir Kompas.com.

Nantinya, setiap jenis kendaraan dipersilakan mengisi bahan bakar bersubsidi sesuai batas maksimal yang ditentukan.

Berikut jenis kendaraan dan jumlah maksimal pembelian Pertalite per hari di Batam:

  1. Kendaraan roda empat mesin maksimal 1.400 cc: 20 liter per hari
  2. Kendaraan roda empat mesin di atas 1.400 cc: 15 liter per hari
  3. Angkutan kota (angkot): 35 liter per hari
  4. Kendaraan operasional/taksi online: 30 liter per hari
  5. Mobil barang (pikap): 20 liter per hari.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam, Gustian Riau mengungkapkan, masa pendaftaran Fuel Card 5.0 untuk pembelian Pertalite berlangsung sejak 26 April-31 Juli 2024.