Daihatsu Feroza Ceper Nongol Lagi, Chasis Dicustom Sampai Body Drop

Andhika Arthawijaya - Kamis, 12 September 2024 | 11:15 WIB

Modifikasi Daihatsu Feroza Special Edition 1994 (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Daihatsu Feroza ceper nongol lagi, chasisnya dicustom sampai body drop.

Daihatsu Feroza ceper ini jadi mengingatkan fenomena modifikasi era tahun 1990-an dulu.

Yap, dulu banyak Feroza yang diceperkan seperti ini. Baik yang pakai pelek kaleng OEM dan ban profil tipis ataupun yang pakai pelek diameter besar meski harus pasang adaptor.

Nah, rupanya hal itu yang membuat pria yang kerap disapa Bastian ini membangun Feroza ini.

"Saya pengin nostalgia zaman itu dengan Feroza. Malah saya ingin lebih kandas, tapi gak terlalu mantul-mantul bantingan suspensinya," bilang Bastian.

Baca Juga: Jajal Mainan Baru Kawasaki Bermesin Diesel 993 CC, Jip 4x4 Kalah Empuk

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Modifikasi Daihatsu Feroza Special Edition dibikin ceper

Beruntung ia sudah mendapatkan Feroza Special Edition, kasta tertinggi Feroza saat itu.

Ia pun menggandeng Iqbal dari Anugerah Body Repair & Engine di Jaktim untuk merestorasi dan modifikasi beberapa bagian bodi mobil ini.

Tapi sebelumnya pemilik Kafe Lanang Telu di kawasan Bambu Apus, Jaktim ini mengirim mobilnya ke bengkel Singosari Auto Bandung (SAB), untuk dibuatkan sasis custom agar bisa kandas seperti kemauannya.

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Chasis dicustom untuk dapatkan efek body drop

Sasis baru dibuat dengan penyesuaian di beberapa sudut agar kesan 'body drop' bisa didapat.

Sekalian saja suspensinya juga dimodifikasi. Per daun depan diganti jadi per keong untuk mengurangi efek bantingan yang berlebihan.

Sokbreker custom juga dipasang, "Bantingannya jadi lebih enak sekarang," bisik Bastian.

Nah, barulah Iqbal bisa mengerjakan bodi Feroza ini luar dalam.

Semua karat dibabat habis dan semua bagian dalam fender dinaikkan agar pelek rep AMG 18 inci, dengan lebar 8 inci berikut ban bisa aman amblas didalam fender.

Baca Juga: Terios Nomor Tiga, Ini Mobil Terlaris Daihatsu, Laku Segini Banyak

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Fender bagian dalam dicustom

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Pelek 18 inci aman di dalam fender

"Bagian dalam fender dibentuk membulat supaya ban aman gak gesrot," jelas Iqbal.

Kemudian, mesin Feroza yang terkenal boros dan lemot diupgrade lagi supaya lebih ngacir.

Mengandalkan cam shaft dan piston custom serta header 4-1, Feroza ini jadi lebih enak digeber.

Bener-bener proyek nostalgia '90an nih! Kyn

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Mesin diupgrade ringan performanya biar larinya makin ngacir

DATA MODIFIKASI

Eksterior: Repaint total, Mesin: Custom header 4-1, cam custom, piston custom, Kaki-kaki: Sasis full custom, per custom keong depan, per belakang daun, pelek rep AMG 18x8 inci, ban Accelera 205/40R18