Altera Auto Tawarkan Optional Package Untuk Upgrade Kabin Innova Zenix Semewah Ini

F Yosi - Rabu, 18 September 2024 | 10:00 WIB

Toyota Innova Zenix V Hybrid Modellista dengan optional package (F Yosi - )

Istimewa
Subwoofer ada dibagian samping bagasi belakang

Sekadar info, untuk Essential Package yang sudah ada, mulai dari Google TV ukuran 10 inci, jok captain seat untuk baris kedua dengan leg rest elektrik, center console dengan wireless charging serta tambahan colokan listrik 220 V - 100 watt.

Termasuk keseluruhan jok yang sudah diretrim ulang menggunakan bahan microfiber yang dibubuhi aksen perforated sehingga lebih adem.

Bahkan ada modifikasi extended busa jok yang dibikin lebih maju 12 cm.

Nah, untuk opsi upgrade tambahannya mulai dari sistem audio Sound Quality (SQ) dengan 8 buah speaker dan 1 subwoofer berkonsep, siapkan saja budget Rp 22 juta.

Lalu ada upgrade karpet optional seharga Rp 4 juta, kemudian opsi tambah meja lipat satu pasang kanan-kiri Rp 14 juta.

Jika ingin mobil lebih kedap suara dari luar agar dapat menikmati kualitas audio dengan nyaman, bisa tambah upgrade sound proofing seharga Rp 8 juta dengan peredam untuk floor dan pintu.

Namun untuk bagian plafon Innova Zenix tipe V, peredam tidak dipasang karena ada kaca panoramic. Hanya pada Zenix tipe G yang bisa dipasangi peredam atap full.

Kemudian bila ingin setir dibungkus bahan Woolsdord, tinggal nambah biaya Rp 1,5 juta.

Nah, bila konsumen memilih penambahan optional package full, akan dapat potongan Rp 5 juta nih.

Itu selama pameran berlangsung di Senayan City, yaitu dari tanggal 17-22 September 2024 ini. Tertarik?