Respiro Luncurkan Jaket Riding Baru di IMOS 2024, Anti Gerah dan Masuk Angin

Raspati Dana - Sabtu, 2 November 2024 | 11:50 WIB

Luthfie Permana, Business Head Respiro Indonesia (kiri) saat mendemostrasikan produk terbaru, Respiro Threnox di IMOS 2024, Kamis (31/10/2024) (Raspati Dana - )

Otomotifnet.com - Respiro, jenama apparel lokal turut meramaikan gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024, salah satu agendanya meluncurkan jaket riding baru.

Di hari kedua penyelenggaraan pameran yang berlangsung di ICE BSD, Kab. Tangerang ini, merek asal Bandung, Jabar tersebut meluncurkan produk terbaru berupa jaket riding.

Bernama Respiro Threnox, jaket ini dirancang khusus untuk pengendara yang aktif di wilayah beriklim tropis.

Memadukan teknologi ventilasi canggih dengan material berkualitas tinggi, Respiro Threnox diklaim menawarkan perlindungan maksimal sambil menjaga kenyamanan pengendara sepanjang perjalanan.

Raspati/Otomotifnet
Jaket riding Respiro Threnox meluncur di IMOS 2024, Kamis (31/10/2024)

"Threnox menjadi solusi bagi para pengendara yang sering menghadapi tantangan iklim tropis."

"Dengan tagline Face Every Mile, Unshaken, kami ingin menegaskan bahwa Threnox didesain untuk mendukung perjalanan yang tak tergoyahkan," tutur Luthfie Permana, Business Head Respiro Indonesia saat peluncuran produk, Kamis (31/10/2024).

Secara desain, Respiro Threnox sangat stylish namun tetap fungsional, membuat jaket ini cocok untuk kebutuhan harian sekaligus petualangan panjang di segala medan.

Raspati/Otomotifnet
Jaket riding Respiro Threnox memiliki ventilasi di bagian samping, enggak bikin gerah saat dipakai di cuaca panas