Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Masih Segar, Ini Plus Minus Mitsubishi Pajero Sport Dakar Bekas

Parwata - Selasa, 30 Oktober 2018 | 19:40 WIB
Mitsubishi Pajero Sport Dakar 2016
Taufan Rizaldy Putra/GridOto
Mitsubishi Pajero Sport Dakar 2016

Otomotifnet.com - Pajero Sport pertama kali mengaspal di Indonesia tahun 2009.

Kini memasuki generasi kedua dengan desain yang lebih agresif dan dinamis dibandingkan generasi sebelumnya yang lebih membulat.

Meski desainnya berubah drastis, konsumen masih menyukai konsep SUV tujuh penumpang bermesin diesel yang dinilai cocok dengan kondisi geografis Indonesia.

Kali ini dibahas Pajero Sport Dakar 4x2 tahun 2016 yang sedang tersedia di showroom mobil bekas Indigo Auto, Tangerang.

(BACA JUGA: Cal Crutchlow Ditinggal Di Australia, Pembalap Ini Gantinya di MotoGP Malaysia )

Pajero Sport Dakar memiliki ground clearance yang cukup tinggi
Taufan Rizaldy Putra/GridOto
Pajero Sport Dakar memiliki ground clearance yang cukup tinggi

Plus

Dibanding pesaing utamanya, Toyota Fortuner, Pajero Sport terbilang lebih nyaman untuk berkendara sendiri karena set suspensi yang lebih lembut.

Meski dengan suspensi lebih lembut, hal tersebut tak membuat Pajero Sport kehilangan stabilitasnya walaupun memiliki ground clearance yang cukup tinggi.

"Iya kalau dibandingkan Pajero, Fortuner terasa agak mantul-mantul," ucap Yudi, pemilik Indigo Auto kepada OtoSeken.

(BACA JUGA: Bikin Pengen! Ini Baju Dan Sepatu Yang Dipromosikan Marc Marquez Di Senayan Tadi Siang)

Dari segi performa, mesin 4N15 pada Pajero Sport Dakar lebih bertenaga dibanding Fortuner dengan tenaga 178 dk dan torsi 430 Nm.

Transmisi otomatis 8-percepatan dari Pajero Sport juga menawarkan penyaluran tenaga yang lebih halus dan linear dibanding pesaingnya yang hanya dibekali transmisi 6-percepatan.

Selain itu, mobil yang ditawarkan oleh Indigo Auto kondisi pun terbilang cukup baik.

(BACA JUGA: Kecelakaan Maut, Pajero Sport Tabrak Honda Scoopy Sampai Berantakan)

Interior Pajero Sport Dakar 2016
Taufan Rizaldy Putra/GridOto
Interior Pajero Sport Dakar 2016

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa