Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Satria FU150 Masih Belum Akan Diinjeksikan?

Dimas Pradopo - Jumat, 16 Januari 2015 | 14:04 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Seperti telah dibeberkan sebelumnya, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) berencana merilis banyak model anyar di 2015. Lalu bagaimana dengan Suzuki Satria FU 150 yang masih karburator?

Saat disinggung mengenai Suzuki Satria FU 150 apakah bakal mengadopsi sistem injeksi.  Yohan Yahya selaku, GM 2W Marketing & Business Development Suzuki Indonesia mengaku tidak akan ada perubahan pada produk jagoannya tersebut.

Padahal bulan Juni mendatang pemerintah menetapkan standar emisi kendaraan bermotor khususnya roda dua menjadi Euro 3. Sedangkan Satria FU sendiri masih menggunakan karburator.

"Satria FU 150 tidak ada perubahan apa-apa kok, memangnya kurang kenceng apa?," tanyanya seraya tersenyum.

"Untuk masalah Euro 3 itu kan khusus untuk motor-motor yang baru diproduksi, sedangkan Satria sendiri produk lama. Jadi ya enggak ada masalah," yakin Yohan.

Hingga saat ini, bebek hyperunderbone ini menjadi tulang punggung Suzuki di Tanah Air. Penjualannya mengungguli model-model Suzuki yang lain. Salah satu keunggulannya adalah mesin DOHC 150cc-nya yang powerfull. (otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa