Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Ninja 250 FI, Jadi Jurus Memikat Pelanggan!

Dimas Pradopo - Kamis, 10 April 2014 | 09:00 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Banyak trik dan cara pebengkel dalam memikat konsumen maupun calon pelanggan. Salah satu jurus jitu yang kerap dilakukan adalah mengoprek motor milik bengkel atau salah satu karyawan bengkel sebagai bahan uji coba. Seperti dilakukan Koko Adiyaksa pada Kawasaki Ninja 250 FI lansiran 2012 miliknya.
No caption
No credit
No caption

Agar dapur pacu makin buncit menjadi 300 cc, aplikasi paket bore-up keluaran Kawahara dengan diameter piston 66 mm. Perbandingan kompresinya 12,3:1

"Tujuan utamanya agar pelanggan yakin bahwa hasil garapan kita benar-benar mumpuni dan enggak bermasalah. Makanya motor ini saya relakan untuk jadi bahan percobaan, yakni dengan mem-bore up menjadi 300 cc," tukas store manager Sportisi Motorsport (SM) ini.
No caption
No credit
No caption

Tak ketinggalan, untuk optimalkan suplai bensin ke ruang bakar menyesuaikan ruang bakar yang sudah membengkak, diandalkan piggyback Power Commander V.

Koko juga menambahkan kalau tunggangannya ini bukan hanya sekedar motor riset dan percobaan. Namun juga dipakai untuk harian. "Setelah dites menggunakan mesin Dyno Jet tipe 250i milik bengkel, powernya terdongkrak menjadi 12,59 dk dan torsinya 8,05 Nm," beber pembengkel di Jl. Tenggiri 4A, Rawamangun, Jaktim.
No caption
No credit
No caption

Gas buang makin plong berkat knalpot full system Scorpion karbon. Blarr..blarr..

Dari grafik hasil pengetesan, power puncak kondisi standarnya adalah 26,25 dk/11.400 rpm dan torsinya 17,73 Nm/8.800. Sedangkan setelah bore-up menjadi 38,74 dk/12.000 rpm dan torsi maksimalnya 25,78 Nm/9.900 rpm. Nah apa saja oprekan yang dilakukan warga Cakung, Jakut ini pada tunggangan kesayangannya tersebut, yuk kita merapat bro! (motor.otomotifnet.com)

DATA MODIFIKASI :
Blok piston : Kawahara
Filter udara : K&N
Perbandingan kompresi : 12,3 : 1
Porting polish : 0,5 mm
Throttle body : Reamer
Piggyback : Power Commander V
Knalpot : Scorpion
Sportisi Motorsport : 021-47862148 / 021-92217240

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa