Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Ninja 250, Gabungan Amerika dan Italia

billy - Rabu, 8 Januari 2014 | 16:38 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Bintang utama dalam sebuah film, acap kali jadi inspirasi seseorang untuk melakukan modifikasi pada tunggangannya. Seperti kala film Transformer sedang happening, maka banyak pencinta modifikasi motor ingin tunggangannya bernuansa Bumblebee.

Atau saat film Iron Man ramai dibicarakan, maka konsumen mengajukan konsep modifikasinya enggak jauh dari superhero tersebut. Inspirasi dari tokoh utama itu enggak hanya dicetuskan si empunya motor, tak jarang sang modifikator juga mengusulkan hal tersebut ke klien.

No caption
No credit
No caption


Tapi bagi modifikator sekelas Yustinus Erwan Santoso dari Insan Motor, enggak selamanya tokoh utama jadi sumber inspirasi yang disodorkan ke konsumennya. Salah satu contoh ubahan yang dilakukan pada Kawasaki Ninja keluaran 2011.

Terhadap tunggangan Endang Supriadi ini, modifikator yang akrab disapa Iyus memilihkan konsep Iron Patriot. “Sebelumnya si empunya motor memilih konsep sendiri dan hasilnya kurang memuaskan. Akhirnya warga Kebon Bawang, Jakut itu menyerahkan kembali konsepnya ke saya,” jelasnya.



Bagi yang belum tahu Iron Patriot, ini jubah perang Iron Man yang versi bendera Amerika. Pada Iron Man 3, jubah tersebut dipakai oleh teman Tony Stark (Kolonel James ‘Rhodey’ Rhodes).

Enggak semua bagian Iron Patriot yang jadi inspirasi Iyus. “Kelir biru yang ada di jubah perang tersebut keren dan itu yang dimasukkan ke hasil modifikasi tunggangan klien yang satu ini,” paparnya.

No caption
No credit
No caption

Memang keren biru si Iron Patriot, tapi kalau bahan dasar modifikasinya biasa saja maka hasilnya tentu juga biasa saja. Agar enggak jadi biasa saja, maka kelir tersebut diguyurkan ke badan Ninja 250 yang sudah berubah bentuk.

Dasar motor yang sport tulen dengan fairing disekujur tubuh, diubah oleh pria berkacamata minus ini. “Arah ubahan motornya sendiri menuju ke Ducati Panigale yang street fighter. Terlihat lebih gagah dan berkarakter, apalagi diberi kelir biru,” katanya.

Entah apa yang ada di benak Iyus, menggabungkan 2 negara besar (Amerika dan Italia) pada hasil modifikasiannya kali ini. Tapi yang jelas, modifikator asli Malang, Jatim ini tergila-gila dengan body work motor-motor dari negeri Pizza.


Pro arm Sistem Gendong
Pro arm bawaan Ducati mengawal kaki-kaki bagian belakang membuat tampilan modifikasi pada Ninja 250 milik Endang terlihat modern. Tapi di balik itu, urusan pemasangan enggak bisa sembarangan.

Model gendong disiapkan Iyus agar part copotan tersebut bisa dipasang. Pelat tebal dimodifikasi sedemikian rupa, sehingga bisa jadi dudukan pro arm.

“Dengan sistem gendong, jadinya ada 2 as dalam 1 dudukan. Satu untuk pro arm dan satunya agar bisa menempel di sasis motor,” papar Iyus. (motor.otomotifnet.com) 

Data Modifikasi
Upside Down: Suzuki GSX600
Pro Arm: Ducati
Ban: Battlax
Footstep: Bikers
Headlamp: Honda Scoopy
Knalpot: Jardine Honda CBR600
Cover Engine: Karbon
Stoplamp: Honda CBR600
Insan Motor: 0812-9737900


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa