Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros

Dimas Pradopo - Kamis, 4 Desember 2014 | 16:08 WIB
Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros
OTO-Banar
Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros


Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros
OTO-Banar
Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros

Karburator dibersihkan setiap 2.000-3.000 km, sesuai anjuran pabrik

Jakarta - Karburator dan injektor merupakan komponen vital pada motor, makanya wajib dirawat agar performa tetap optimal.
 
Tahu sendiri akibatnya kalau peranti ini kotor dan jarang dibersihkan, enggak hanya tarikan loyo dan performa ngedrop, tapi konsumsi bensin juga ikutan boros.

“Karburator dibersihkan setiap menempuh jarak 3.000 km saat servis rutin. Slang bensin juga enggak ada salahnya dibersihkan agar suplai bensin dari tangki bensin ke karburator lebih lancar. Sedangkan pada motor injeksi, injektor dibersihkan setiap menempuh jarak 10.000 km dan kelipatannya,” ucap Andi Saputra, Service Advisor Yamaha Putera Pos Pengumben.
Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros
OTO-Banar
Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros

Slang bensin dibersihkan biar suplai bensin tetap lancar

Pria yang gawe di Jl. Raya Pos Pengumben, Jakbar ini menambahkan kapan injektor mesti dibersihkan, jika mesin mengalami gejala brebet, bensin boros, tarikan berat dan ngok (telat bensin).
 
Ada dua metode membersihkan injektor di bengkel resmi Yamaha, yakni 3M Injector Cleaner dan injector cleaner & tester.

“3M Injector cleaner membersihkan injektor dengan cara diinfus pakai alat khusus (tanpa lepas injektor), sehingga ruang bakar juga ikut bersih. Sedangkan metode kedua dengan cara melepas injektor yang kemudian dibersihkan pada alat khusus yang disampingnya ada pembandingnya, yaitu injektor baru,” imbuh pria pengalaman lebih dari 5 tahun ini.

Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros
OTO-Banar
Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros

Injector cleaner dan tester dilakukan oleh dealer Yamaha setiap 10.000 km menggunakan alat khusus

Steven Layz, empunya Layz Motor bilang biasa melakukan metode pembersihan yang pertama, yakni dengan cara infus.
 
“Cara membersihkannya, menggunakan injector cleaner yang dihubungkan langsung ke injektor. Kemudian mesin dihidupkan dalam kondisi langsam. Proses pengerjaannya sekitar 15 menit, performa kembali optimal,” tukas pebengkel di Jl. Arteri Kelapa Dua, Kebon Jeruk, Jakbar. (otomotifnet.com)

Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros
OTO-Banar
Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros

Bersihin injektor metode infuse sudah mulai banyak dilakukan bengkel umum

Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros
OTO-Banar
Perawatan Karburator dan Injektor, Tarikan Loyo Bensin Boros
Banyak merek injector cleaner yang dijajakan di pasaran

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa