Meski sepul mati, mesin tetap menyala asalkan daya setrum aki masih cukup agar CDI bisa terus bekerja. “Tujuan bikin TL guna mengejar putaran mesin besutan jadi lebih ringan. Karena tidak adanya gaya tarik antara magnet dengan besi angker di gulungan sepul magnet,” jelas Rully, Mekanik Rully Speed (RS) di daerah Cipinang Muara, Jaktim.
Tapi, mengaplikasikan pengapian TL ini gak bisa diterapkan ke motor harian, lho! Karena lampu-lampu sudah gak bisa difungsikan lagi dan hanya dipakai untuk balapan. Mengaplikasikannya ada beberapa cara. Dengan melepas sepulnya saja.
"Bisa juga membuang lempengan besi berani di mangkuk magnet, caranya cukup dicungkil pakai pahat dan palu. Teknik itu disebut juga TL meskipun masih menggunakan mangkuk standar. Kalo merasa kurang ringan, bubut mangkuk magnet tersebut,” lanjutnya.
Jika masih sayang sama magnet standarnya, bisa juga memakai lempengan besi yang lebih tipis dan ringan. Atau menggantikan dengan magnet bawaan motor lain. Seperti yang diaplikasikan ke Suzuki Satria F150 milik mekanik Rully Speed. Yuk simak apa saja ubahannya!
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR