Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Afandi Motor Sport, Kini Terima Upgrade Mesin Skutik Yamaha

Dimas Pradopo - Senin, 15 September 2014 | 09:10 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Mesin motor injeksi, jadi konsentrasi awal pengerjaan Afandi di bengkelnya (Afandi Motor Sport). Tapi enggak langsung terjun ke skutik, bahkan awalnya Afandi lebih banyak terima order untuk utak-atik mesin Yamaha V-Ixion.

“Namun setelah coba skutik Yamaha Soul GT, jadi ketagihan dan cari cara untuk upgrade performa mesin,” jelas pria yang bisa dijumpai di Jl. Ciledug Raya 58B, Jaksel.



Dari coba utak-atik dengan Soul GT pribadi, sekarang di bengkel Afandi yang disingkat AFMOS calon konsumen bisa konsultasi buat upgrade skutik. Tak hanya berhenti sampai konsultasi saja, AFMOS juga mampu melakukan eksekusi bore-up mesin.

“Untuk harian, cukup pakai paketan piston berdiameter 58 mm saja. Kapasitas mesin sudah terkerek sampai 155 cc,” ungkap Afandi.
Untuk paket bore-up yang disediakan AFMOS, calon konsumen mesti siapkan dana Rp 3,5 juta. Itu sudah termasuk paketan 58 mm, noken as, injektor dan permak bagian silinder head.

Seting mesin bagian samping atau CVT, tidak termasuk di dalamnya. Lama pengerjaan kurang lebih seminggu. (motor.otomotifnet.com) 

Afandi Motor Sport    : 0878- 8008 1119

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa