Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ekspor Motor Buatan Indonesia Meningkat, Yamaha YZF-R25 Paling Banyak!

Dimas Pradopo - Jumat, 13 Maret 2015 | 16:00 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Bahkan Jepang sendiri mengimpor Yamaha YZF-R25 buatan Indonesia

Jakarta - Maraknya investasi yang dilakukan pabrikan sepeda motor di Indonesia dan menjadikannya sebagai basis produksi untuk global model terbukti mampu meningkatkan ekspor ke luar negeri.

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), dalam dua bulan pertama 2015 saja sudah ada 25.466 unit sepeda motor terjual ke luar negeri. Dan mau tahu siapa yang paling banyak diekspor? Yaitu Yamaha R25!

Secara total, ekspor Yamaha ke berbagai negara telah mencapai angka 17.318 unit selama dua bulan. Model motor sport Yamaha YZF-R25 menjadi yang paling tinggi ekspornya dengan total 9.918 unit. Motor sport 2 silinder ini memang diproduksi di Pulogadung, Jakarta Timur untuk pasar dunia. Bahkan Jepang sendiri pun mengimpor YZF-R25 buatan Indonesia.

Ekspor tertinggi Yamaha berikutnya adalah Yamaha YZF-R15 dengan total 5.600 unit. Selebihnya adalah tipe bebek Jupiter MX dan Yamaha V-Ixion,

"Kedepannya, Yamaha juga akan mengekspor skutik NMAX 150 yang juga diproduksi di Indonesia," ungkap Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Yang tak kalah tinggi adalah Suzuki lewat model barunya Address. Skutik 110cc ini diekspor hingga ke Eropa. Pada bulan Februari ini 2.388 unit dikirim. Total ekspor Suzuki selama dua bulan pertama 2015 adalah 2.678 unit.


Suzuki Address versi Eropa ini buatan Indonesia lho!

Sedang TVS tetap mengirimkan model bebek dan skutik buatan Indonesia ke beberapa negara di Afrika dan Amerika Selatan. Totalnya 1.661 unit motor dikirim pada Januari dan 1.000 unit di Februari.

"Kami tetap konsisten mengekspor TVS Dazz, Tormax 150 dan terkhir ada Max 125 ke Iran," papar Rio Aditya Putera, Deputy Manager Corporate Communication PT TVS Motor Company Indonesia.

Kawasaki mengandalkan tiga model buatan Indonesia yaitu Ninja RR Mono, Z250SL dan KLX 150L. Ketiganya diproduksi di Cibitung, Bekasi, Jawa Barat. Totalnya ada 1.827 unit motor yang dijual ke luar negeri pada awal tahun 2015 ini.

Sedang Honda masih malu-malu, ekspornya hanya dikirim ke Timor Leste, totalnya hanya 982 unit dalam dua bulan pertama di 2015. Tapi ke depannya, pabrikan sayap mengepak ini akan mulai serius melakukan ekspor lewat pabrik barunya di Karawang, Jawa Barat.

Kita tunggu saja! (otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa