Mereka tentu perlu alat transportasi. Motor adalah pilihan utama. Selain motor baru, tentunya juga melirik motor bekas.
Hal ini ditangkap banyak showroom motor bekas (motkas). “Di sini kami jual semua merek motkas. Semua mesin dan bodi masih baik,” buka Iwan Kurniawan, dari Prima Motor Magelang (PMG).
Paling ramai di PMG adalah jenis matik. Baik dari Honda BeAT, Vario dan Scoopy. Untuk Vario dan BeAT setiap ada barang langsung laku. Tanpa lihat warna dan tahun. Paling lama hanya dua hari.
Sedang tipe lain, penjualan lumayan merata. Bahkan penjualan matik Honda second mengalahkan bebek atau sport. Senada dikatakan Guntoro, pemilik gerai motkas Yogya Motor di Jl. Monjali, Km 9, Sleman, Jogja. Katanya, empat bulan terakhir, penjualan motkas terus mengalami kenaikan yang luar biasa.
“Kalau sebelumnya laku hanya sekitar 13-18 unit per bulan, kini bisa laku 20-25 unit per bulan. Paling ramai tetap matik. Semua jenis matik laris. Bahkan kadang ada yang rela inden untuk mendapat jenis tertentu,” urai Guntoro.
Nurhadi, pemilik Cahaya Motor Sport di Jl. Wahid Hasyim, Sleman, ikut bersuara. Di tempat yang khusus jual motor sport ini, juga mengalami kenaikan lumayan. Terutama untuk jenis Kawasaki Ninja RR dan Suzuki Satria F-150. (motorplus-online.com)
DAFTAR HARGA
HONDA
BeAT 2009 Rp 10.900.000
Vario 2009 Rp 12.000.000
Vario Techno 09 Rp 13.000.000
Scoopy 2011 Rp 11.750.000
SUZUKI
Skydrive 2010 Rp 9.500.000
Spin 2009 Rp 8.000.000
Spin 2010 Rp 8.500.000
F-150 2009 Rp 14.000.000
YAMAHA
Mio CW 2009 Rp 9.500.000
Mio CW 2010 Rp 10.000.000
Mio Soul 2009 Rp 10.000.000
Mio Soul 2010 Rp 10.500.000
Editor | : | billy |
KOMENTAR