Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pertimbangan Membeli Honda Karisma X 125 D Keluaran 2006

Editor - Minggu, 3 Januari 2010 | 09:24 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Merupakan bebek Honda pertama yang menggendong mesin 125 cc bersilinder horisontal. Pertama muncul tahun 2003 tanpa emblem X, baru tahun 2005 keluar versi X dengan perubahan  bodi belakang lebih ram­ping.

Desain bodi yang lebar, kental nuansa elegan. Tak heran jika banyak modifikator menjagokan dalam ajang kontes modifikasi.

Mesin yang diandalkan sama d­engan Supra X 125R, yang masih beredar sampai saat ini. Karakter tenaga dan keiritan layak mendapatkan acungan jempol.

Langkah piston yang lebih besar dari diameternya, menghasilkan torsi besar pada putaran mesin rendah.

“Jarang ada yang mau melepas. Jikapun ada, kondisinya kebanyakan tak mulus lagi, jadi mesti direkondisi dahulu,” ujar Andi, marketing Bintang Motor, gerai motkas di kawasan Ciledug, Tangerang.

Beberapa hal yang sering menimpa Karisma X di antaranya bodi bergetar. “Sedangkan pada kaki-kaki, perhatikan karet gir yang cepat aus dan sokbreker mudah bocor,” terang Agustinus, dari bengkel Nero Speed di Sumampir, Purwokerto.

Lanjutnya, karena telah berumur 3 tahun, ada baiknya lakukan servis besar untuk mengembalikan performa. “Termasuk cek juga kondisi ring piston, laher kruk as, dan ganti kampas kopling,” tambah mekanik 29 tahun ini.

Orisinal KW
Kampas rem depan 30.000 15.000
Kampas rem belakang 22.000 15.000
Kampas Kopling 100.000 -
Gear set
103.000 80.000
Keteng 53.000 -
Piston kit 115.000 95.000
Sok belakang 289.000 -
Sumber: Cineng Motor JL.Hos cokroaminoto No 8C Kreo Cileduk Tangerang 021-7343058

 Penulis/Foto: Aant / Salim

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa