Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wajah Toyota Avanza Terbaru Mirip Honda HR-V?

Jumat, 5 Juni 2015 | 09:30 WIB
Wajah Toyota Avanza Terbaru Mirip Honda HR-V?
Wajah Toyota Avanza Terbaru Mirip Honda HR-V?

Jakarta - Masih membicarakan soal kejutan wajah baru Toyota Avanza terbaru, sekilas justru mengingatkan kita pada mobil terbaru bermerek Honda, yakni Honda HR-V. Coba saja perhatikan wajah kedua mobil ini, mulai dari grill sampai lampunya. Mirip kan?
 
Pada dasarnya, Toyota mengadopsi desain 'Keen Look' yang sudah menjadi ciri khas mobil-mobil modern Toyota. Sementara Honda tampil dengan ciri khas 'Solid Wing Face' pada mobil-mobil modern-nya, termasuk Honda HR-V. Cirinya, ada garis krom tegas pada grill.
 
Keen Look selalu tampil tajam, sehingga mengesankan tampang agresif pada mobil-mobil Toyota, sedangkan Solid Wing Face Honda lebih menekankan pada gaya siluet sayap yang membentang antara kedua sisi lampu utama sampai grill ditengah.
Wajah Toyota Avanza Terbaru Mirip Honda HR-V?
Wajah Toyota Avanza Terbaru Mirip Honda HR-V?
Sekarang mari kita bandingkan desain wajah antara Toyota Avanza ini dengan Honda HR-V. Mulai dari sepasang lampu utama dan grill krom tegas bagian atas, serta garis hitam horizontal dibawahnya bisa dibilang punya karakter desain yang sama kan? 
 
Begitu juga dengan desain bumper-nya. Bahkan, mungkin tidak akan ada pembeda ketika menempelkan logo Honda pada wajah Toyota Avanza terbaru, atau sebaliknya. Maka kita akan terkejut karena tidak akan menemukan perbedaan mencolok.
 
Mungkin fenomena kemiripan ini hanya kebetulan, karena secara umum pun, gaya desain mobil-mobil Jepang cenderung menajam dan menunjukkan kesan agresif, tapi tidak menghilangkan kesan elegan. 
 
Apakah wajah Toyota Avanza ini lebih baik? Menurut OTOMOTIFNET iya, lebih baik. Dan apakah wajah Toyota AVanza ini mirip Honda HR-V? Jawaban OTOMOTIFNET juga iya, mirip. Bagaimana menurut anda? (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa