Jakarta - Wuih, pabrikan asal Jepang Toyota mengemborkan big SUV miliknya di negara penghasil minyak terbesar yakni Arab Saudi. Dimana, video dari youtube berbahasa arab menjelaskan model 2016 dari Toyota Land Cruiser.
Dilansir worldcarfans (27/5), Toyota Land Cruiser 2016 mengalami perubahan yang signifikan dari tampialn depan khsusunya. Desain bumper terbaru tampil lebih segar, grill lebih menumpuk dengan aksen krom yang membentang, dan menyatu ke headlamp. Tampilan depanya jadi sangat mewah layaknya mobil-mobil kerajaan.
Performa Toyota Land Cruiser sempat mempunyai dua pilihan mesin diesel dan bensin. Nah, transmisi manual hadir dengan lima percepatan dengan mesin 4.0 liter, itu pun hanya ada di beberapa negara. Ada juga, transmisi otomatis enam percepatan mesin diesel kapasitas 4.5 liter.
Kemungkinan, penerus Land Cruiser tetap mengusung mesin bensin V8 dengan kapasitas 4.7 liter yang dapat menghasilkan tenaga 314 dk dan torsi maksimum 448 nm, serta konsumsi bensinya pun lebih efisien menjadi 7.1km/liter. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR