Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

10 SUV Terlaris di Indonesia, Honda HR-V Raja Barunya

Selasa, 5 Mei 2015 | 15:05 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Pasar SUV memang tidak seheboh segmen low MPV. Namun, masyarakat Indonesia juga cukup menggemari mobil berjenis ini. Karenanya, jadi menarik untuk mengetahui SUV apa yang paling banyak dibeli masyarakat Indonesia?

Berdasarkan Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) yang diterima redaksi OTOMOTIFNET (5/5), pendatang baru Honda HR-V langsung melesat dengan penjualan tembus 12.542 unit dalam tiga bulan pertama tahun ini. Honda HR-V 1.5 menyumbang 10.213 unit, sedangkan Honda HR-V 1.8 terjual sebanyak 2.329 unit. 

All New Nissan X-Trail berada dibawahnya diposisi kedua, sebagai mobil yang paling banyak dibeli masyarakat. Penjualan sebanyak 4.576 unit menempatkan SUV andalan Nissan ini di posisi kedua.

Posisi ketiga ada Honda CR-V dengan angka penjualan sebanyak 3.294 unit, belum bisa dilewati Toyota Fortuner yang terjual sebanyak 2.783 unit dan berada di posisi keempat, disusul Mitsubishi Pajero Sport dengan angka jualan sebanyak 2.232 unit.

Mazda CX-5, kemudian Mitsubishi Outlander Sport, Isuzu MU-X, Chevrolet Captiva, KIA Sportage, secara berurutan mengisi sampai sepuluh besar SUV terlaris di Indonesia.

Berikut ini 10 SUV terlaris di Indonesia:

1. Honda HR-V 12.542 unit
2. Nissan New X-Trail 4.576 unit
3. Honda CR-V 3.294 unit
4. Toyota Fortuner 2.783 unit
5. Mitsubishi Pajero Sport 2.232 unit
6. Mazda New CX-5 715 unit
7. Mitsubishi Outlander 513 unit
8. Isuzu MU-X 503 unit
9. Chevrolet Captiva 208 unit
10. KIA Sportage 62 unit

(otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa