Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Cara Mengoperasikan Transmisi Ferrari California T

Dimas Pradopo - Jumat, 17 April 2015 | 19:44 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Mengendarai mobil dengan transmisi otomatis bisa jadi sudah biasa. Tetapi bagaimana kalau tuas transmisi di tengah tidak ada? Pada beberapa supercar, seperti Ferrari California T, mengoperasikan transmisi otomatis tidak menggunakan tuas lagi.

Loh, lalu bagaimana caranya? Yuk, simak panduan dari otomotifnet.com soal mengoperasikan transmisi otomatis dengan kopling ganda 7-percepatan dari Ferrari California T.

Ketika pertama kali dinyalakan, indikator gigi di takometer akan menunjukkan 'P', yang berarti supercar tersebut masih dalam mode parkir. Untuk memasukkannya ke gigi satu, tinggal menekan paddle shift dari carbon fibre di sisi kanan belakang setir, sambil menahan pedal rem.

No caption
No credit
No caption


Rem parkir elektrik ada di sisi kanan bawah dasbor

Sebelum jalan, jangan lupa menonaktifkan rem parkir elektrik yang berada di sebelah kanan bawah dasbor. Oh iya, karena menggunakan sistem kopling ganda, pedal gas harus diinjak terlebih dahulu untuk membuatnya bergerak.

No caption
No credit
No caption


Ketika dimasukkan, Ferrari California T akan masuk ke mode manual, sehingga pengemudi perlu terus memainkan paddle shift untuk menaikkan dan menurunkan gigi. Untuk memasukkan ke mode otomatis, tinggal tekan tombol 'AUTO' di konsol tengah.

Tekan tombol 'AUTO' agar Ferrari California T dapat beroperasi dengan transmisi otomatis

No caption
No credit
No caption


Nah, ketika ingin memundurkan Ferrari California T, cukup menekan tombol R di konsol tengah sambil menginjak pedal rem, lalu kamera mundur akan otomatis aktif untuk membantu memarkirkan supercar sepanjang 4,57 meter ini.

Mau masukkan ke netral? Tinggal tekan kedua paddle shift secara bersamaan. Sedangkan untuk memasukkan ke posisi P,
fitur Auto Park akan otomatis mengaktifkannya ketika mesin dimatikan, sehingga saat dinyalakan kembali, transmisi sudah ada di 'P'.



Ternyata mudah ya?

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa