Jakarta - Ingin tampil beda, ditambah populasinya yang sedikit. Itulah yang memotivasi Almi Novanto berani memodifikasi Hyundai i20 seri XG produksi 2010 yang dipunyainya.
"Desainnya yang membulat dan hatchback enak dilihat. Populasi yang tak terlalu banyak di Indonesia menjadi tantangan untuk dimodifikasi," sebut ayah satu anak ini.
Fokus di eksterior, Almi langsung mengubah penampilan depan ala American style. Reflektor lampu yang sejatinya krom dicat hitam. Sedang reflektor lampu sein diberi warna oranye. Begitu juga lampu kabut dibuat senada, dengan warna oranye.
Sementara itu buritan juga terlihat berbeda. Almi mengandalkan lampu custom milik truk yang ditempel ke bumper. Karena hanya ditempel, otomatis enggak menyala dong.
Detail buritan lainnya, spoiler belakang. Sang pemilik berani meng-klaim kalau spoiler itu satu-satunya di Indonesia. Sebab, tadinya merupakan prototype untuk i20 lainnya. Supaya senada, dibalut stiker motif karbon.
Untuk pelek, pria yang juga menjadi Public Relation di PT Hyundai Mobil Indonesia ini harus berpindah-pindah terus. Secara total, pelek yang terpasang ini menjadi pelek ke-8. Sebelumnya, berbagai nuansa dicoba. Mulai fashion, tarmac sampai reli gravel. "Akhirnya istri pingin yang ini. Ya sudah, pasang saja," jelasnya.
Perpaduan pelek Brabus dengan offset 50, lebar 8,5 inci di depan dan 9,5 inci di belakang serta per custom membuat bantingan tetap nyaman. Istri dan anaknya yang masih balita masih dapat tetap merasakan kenyamanan. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR