Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tren Aksesori Mobil 2015, Bermain Dengan Teknologi

Dimas Pradopo - Kamis, 15 Januari 2015 | 09:05 WIB
No caption
No credit
No caption


No caption
No credit
No caption

Tak hanya soal tampilan saja, teknologi pada aksesori mobil juga terus berkembang


Jakarta - Modifikasi pada mobil dirasa menjadi cukup penting bagi sebagian orang yang tidak mau tampilan mobilnya terlihat mainstream. Salah satu yang pasti hadir pada modifikasi yaitu penggunaan aksesori pendukung. Jika sebelumnya aksesori hanya terfokus pada gaya atau tampilan saja, pada tahun 2015 diprediksi aksesori tersebut akan menggunakan teknologi yang lebih maju.

Salah satu yang banyak diubah pada tampilan mobil ada pada bagian lampu, terutama headlamp. “Teknologi LED pada headlamp kini sudah semakin sempurna, lebih fokus dan terangnya sudah menyamai HID,” jelas Wira Sentosa, owner SACS Speedglow yang bermarkas di Pondok Gede, Bekasi.

No caption
No credit
No caption


Monitor headrest clip-on lebih awet dan praktis

Sebenarnya teknologi LED di headlamp sudah ada dari beberapa tahun lalu, hanya saja pengembangan yang dilakukan oleh produsen aftermarket belum sempurna, sinarnya masih pecah dan terangnya masih dibawah lampu HID.

No caption
No credit
No caption


Kaca spion berwarna biru, bisa meredam efek silau

Selain itu, penggunaan LED bar di headlamp diprediksi juga akan meningkat karena tergolong multifungsi. “Selain bisa mempermanis tampilan mobil, LED bar juga bisa berfungsi sebagai Daytime Runing Light (DRL) yang menyala pada siang hari,” tambahnya. LED bar tersebut terinspirasi dari mobil-mobil Eropa, misalnya seperti pada pabrikan Audi. LED yang digunakan tidak lagi berbentuk titik-titik, tapi sudah nyambung seperti garis yang terlihat elegan. Lalu ada juga kaca spion yang berwarna kebiruan dan dilengkapi LED lampu sign, warna tersebut bertujuan untuk meredam efek silau dari cahaya lampu mobil di belakang.

No caption
No credit
No caption


LED bar dapat mempermanis tampilan dan berfungsi sebagai DRL

Selebihnya tren modifikasi sebelumnya juga dinilai masih cukup banyak yang menerapkan. Seperti modifikasi mobil yang terinspirasi dari negara lain, contohnya aliran JDM, USDM dan lainnya. Modifikasi simpel dan elegan juga diprediksi masih banyak diterapkan tahun depan karena terbilang tidak membosankan.

Pada sektor audio juga tidak ketinggalan. “Selain teknologi head unit yang terus berkembang, monitor headrest diprediksi juga akan semakin banyak yang pakai, khususnya model clip-on,” tutur Jasum, owner Pesona Motor yang berlokasi di Pos Pegumben, Srengseng, Jakarta Barat. Kelebihan dari monitor headrest model clip-on adalah lebih awet dan praktis, berbeda dengan monitor headrest konvensional yang menyatu dengan sandaran kepala tersebut.



Seiring dengan terus meningkatnya penjualan mobil LCGC, diprediksi juga tahun depan akan terjadi lonjakan yang cukup besar pada upgrade audio pada ‘mobil rakyat’ tersebut. “Audio standar di mobil LCGC terbilang ala kadarnya, makanya diperkirakan tahun depan akan banyak yang upgrade,” jelasnya. Kabarnya juga tahun depan akan banyak bermunculan komponen audio dengan harga terjangkau yang cocok untuk upgrade di mobil LCGC. • (otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa