Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ganti Jok Toyota Crown Super Saloon, Mewah dengan Full Elektrik

billy - Minggu, 11 Agustus 2013 | 11:47 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Toyota Crown lovers pasti faham kalau varian Super Saloon dan Royal Saloon memiliki perbedaan pada sektor interior, khususnya jok penumpang. Pada tipe Super Saloon, jok depan dan belakang tak dilengkapi pengatur elektrik.

Sementara versi Royal Saloon sudah dipersenjatai jok full elektrik. Perbedaan ini yang akhirnya membuat Kusuma Jaya dari klub Crown of Indonesia, gatal melakukan modifikasi. “Bikin jok Super Saloon menjadi elektrik sama seperti pada varian Royal,” terangnya.

Untuk itu, Jaya kudu menyediakan terlebih dulu jok full set copotan dari Royal Saloon yang banyak tersedia di pusat limbah atau junk yard (gbr.1). “Saat berburu jok, pastikan semua kabel dan motor listrik berfungsi dengan baik,” cetusnya.

Hal ini tak lain untuk memudahkan pemasangan, karena sebenarnya jok Super dan Royal tak ada perbedaan pada ukuran dimensi dan ukuran bracket. Selebihnya, pemasangan seperti biasa saja tanpa harus melubangi dek.

Toyota sudah mempersiapkan semua lubang dan dudukan untuk jok versi elektrik sehingga pemasangan menjadi mudah. Termasuk kabel set untuk mengaktifkan jok sudah tersedia semua. “Kita tinggal menambahkan kabel power source dari kontak ke setiap jok,” ujar pria bertubuh jangkung ini.


Jok lawas yang sudah copot langsung digantikan dengan versi elektrik tanpa mengubah dudukan apapun (gbr.2). “Tinggal pasang baut dan kencangkan sesuai prosedur,” papar Jaya. Berlaku sama untuk jok belakang yang terdiri dari 2 pieces (gbr.3).

Kalau beruntung, tak hanya 1 set jok yang bisa dibawa pulang, melainkan tombol pengatur posisi jok belakang. Letaknya ada di door trim dan lazimnya satu modul dengan power window (gbr.4).

“Kalau pun tidak dapat tombol orisinal, bisa pakai tombol universal yang nantinya dipasangkan dekat tombol power window alias modifikasi,” terang Jaya yang juga juragan  bengkel Jaya Auto Street di bilangan Cipulir, Jaksel.

Kelar pemasangan, langsung jajal kedua tombol disamping kanan jok untuk menyesuaikan posisi ideal saat menyetir (gbr.5). “Modalnya enggak mahal kok, cukup merogoh kocek antara Rp 6-7 juta untuk jok depan dan belakang jenis elektrik,” bisiknya. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa