Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 : Hengkang Dari Sauber, Gutierrez Dipinang Ferrari

Selasa, 16 Desember 2014 | 15:30 WIB
No caption
No credit
No caption



Eropa - Esteban Gutierrez resmi bergabung dengan Ferrari sebagai pebalap cadangan duet Ferrari Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen di musim 2015 mendatang. Pebalap berusia 23 tahun ini sebelumnya membela tim Sauber selama dua musim sejak musim 2013 hingga 2014.

Gutierrez hengkang dari Sauber setelah sebelumnya Sauber mengumumkan bahwa Gutierrez dan rekan setimnya Adrian Sutil akan digantikan oleh Marcus Ericsson dan Felipe Nasr pada tahun 2015. Pebalap asal Meksiko ini juga lebih memilih untuk tidak memperpanjang kontraknya bersama Sauber. Ia juga mengaku senang dan tidak sabar untuk dapat bekerja dengan tim barunya.

"Ini adalah sebuah kehormatan untuk bisa menjadi bagian dari Scuderia Ferrari, tim yang memiliki sejarah yang luar biasa. Bagi saya, ini adalah awal baru untuk masa depan saya dan saya akan melakukan yang terbaik untuk Scuderia. Saya juga ingin berterima kasih kepada semua orang yang telah memberikan kepercayaan kepada saya." tutur Gutierrez.

Sementara Team Principal Ferrari, Maurizio Arrivabene mengatakan dengan pengalamannya di balapan F1 selama dua musim, untuk sementara waktu Gutierrez akan lebih banyak berkontribusi dalam pengembangan mobil.

"Saya sangat senang dapat menawarkan kesempatan ini untuk Esteban. Meskipun masih muda namun dia memiliki banyak pengalaman. Saya yakin dengan pengalamannya, dia akan memberikan kontribusi yang penting bagi tim." ungkap Arrivabene. (otosport.otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa