Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Galang Hendra: Joki Terbaik Indonesia di AP250

Kamis, 11 Juni 2015 | 18:25 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) kelas Asia Production 250 cc masih didominasi joki mancanegara. Ada satu pembalap Indonesia yang berpotensi mengimbangi pembalap Thailand dan Jepang. Dia adalah pembalap identik dengan nomor 99.

Nomor 99 ini bukan berarti Jorge Lorenzo. Pembalap ini bernama lengkap Galang Hendra Pratama. Musim ini dirinya berlaga di kelas AP250 di kejuaraan ARRC mengandalkan kuda besi YZF-R25.

Terbilang belum lama menunggangi kuda besi sport 250 cc. Namun perkembangan dari dua seri ARRC yang sudah berlangung dan terakhir di sirkuit Sentul (7/6) lalu memamerkan grafik meningkat.



Mungkin jika saja race pertama tak ada kejadian lintasan licin diceceri oli, mungkin hasil yang didapat lebih maksimal lagi.

"Seri ini ada beberapa upgrade dan efeknya terasa , motor lebih bertenaga. Sayang terjadi insiden di race pertama dan saya sempat ikut terlibat yang membuat kaki kanan agak cedera," beber Galang Hendra.

Di race kedua, performanya benar-benar apik. Di beberapa lap awal sempat memberikan tekanan dan bersaing di barisan 3 besar. Hingga di garis finish, Galang Hendra finish 6 besar. Hasil tersebut membuat dirinya menempati urutan 6 di klasemen pembalap dengan total raihan 22 poin. Sekaligus menjadikan Galang sebagai pembalap terbaik Indonesia di AP250 hingga 2 ronde. Semoga di seri berikutnya lebih melonjak lagi. (otosport.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa