Berangkat dengan support penuh dari PT Astra Honda Motor (AHM) keduanya sukses naik podium ketiga dengan total 43 laps dan mengumpulkan waktu 2 jam 01 menit 36,703 detik. Duet pembalap Indonesia ini hanya dikalahkan oleh pembalap tuan rumah.
Andi Farid Izhidar dan Aditya Pangestu Hanafi sukses naik podium.
Suzuka 2-hr Asia Dream Endurance Race ini memiliki aturan balap mirip dengan Endurance Suzuka 8 hours yang telah melegenda. Dua pembalap menjadi satu dalam satu tim dan berkompetisi secara bergantian. Yang mampu mengumpulkan jumlah lap terbanyak dengan total waktu paling cepatlah yang jadi pemenangnya. (otosport.co.id)
Hasil Balap
1. Asia Dream Cup Racing Team Japan (Teppei Nagoe + Reitoku Kurogi), 43 laps, 2:01'19.055s
2. NYF&Page1+kurodaya (Koji Nishizawa + Naoaki Kubo), 43 laps, 2:01'23.413s
3. Asia Dream Cup Racing Team Indonesia (Andi Farid Izhidar + Aditya Pangestu Hanafi), 43 laps, 2:01'36.703s
4. Team TEC2 & Team NOBBY (Yuta Kasai + Yuma Yahagi), 43 laps, 2:01'41.438s
5. Asia Dream Cup Racing Team Malaysia (Khairul Idham Pawi + Muhd Harith Farhan Baharin), 43 laps, 2:01'43.109s
Editor | : | billy |
KOMENTAR