Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dari Tidak Tahu, Akhirnya Lamborghini Percaya Pada Pertamina

Dimas Pradopo - Sabtu, 24 Januari 2015 | 13:28 WIB
No caption
No credit
No caption


Italia - Enggak sedikit yang ingin menjalin kerjasama dengan Lamborghini. Maka itu ketika pabrikan supercar Italia ini bersedia deal dengan perusahaan migas Indonesia, ini cukup mengejutkan. Apalagi pimpinan Lamborghini mengaku sebelumnya tak mengenal Pertamina.

“Saya tidak tahu karena Pertamina tidak hadir di stasiun bahan bakar di Eropa dan saya sangat jarang ke Indonesia. Jadi tidak ada memori tentang Pertamina sebelum kerjasama kami,” aku Stephan Winkelmann, President dan CEO Automobili Lamborghini S.p.A dalam peresmian kerjasama Pertamina dan Lamborghini di Sant’Agata Bologna, Italia (21/1).

Maka itu ia sangat senang ketika tahu profil perusahaan Pertamina sebagai salah satu perusahaan migas dengan jaringan global.

“Saya harus akui, kami tahu histori Pertamina dari kontak kami di departemen motorsport. Dan sekarang kontrak 5 tahun sebagai sponsor teknis. Kami sangat bangga semoga menjadi kerjasama yang baik,” lanjut Winkelmann. 

PT Pertamina Tbk dan Automobili Lamborghini S.p.A mengumumkan kerjasama teknikal di bidang motorsport. Pertamina mensupport seluruh kegiatan balap one make race Lamborghini Blancpain Super Trofeo di Amerika, Asia dan Eropa.

Serta menjadi sponsor untuk tim Grasser Racing Team, tim balap di ajang GT3 yang memakai Lamborghini Huracan. (otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa