Bikin Dudukan dari pelat
Namun sialnya lagi, kalau mau beli dinamo starter belum ada yang menjualnya. Maklum variasi atau komponen racing untuk skubek Suzuki belum banyak tersedia. Apalagi dinamo starter, banyak yang mengira enggak mungkin diperlukan karena matik Suzuki enggak bisa dibore up lebih dari 200 cc. Padahal tanpa paking atau standaran saja bisa sampai 220cc.
Seperti dilakukan Zaenudin alias Bang Jay dari Eka Jaya Motor. Dia bore up Skywave milik konsumennya sampai di atas 200cc tanpa paking. Namun akibatnya dinamo starter standar tidak bisa dipakai lagi.
Begitu Bang Jay cari di pasaran, tidak tersedia dinamo starter racing atau bore up. Akhirnya coba pakai milik Yamaha Mio. Skubek Yamaha ini banyak menyediakan dinamo starter sampai kelas FFA.
Posisi menghadap magnet dibalik
Masih menurut Bang Jay, satu lagi yang mesti diperhatikan. Posisi dinamo starter Mio asalnya berada menghadap ke kiri. Untuk memutar mesin ke kiri juga. Ketika dipasang di skubek Suzuki akan terkendala karena putarannya terbalik.
Begitu dipasang di skubek Suzuki, dinamo starter Mio jadi menghadap ke kanan. Ini yang bikin terbalik. Untuk itu putarannya dibalik. Caranya posisi magnet tinggal dibalik. Asalnya kiri jadi kanan. Lebih jelas lihat gambar 2 ya. Konsultasi pemasangan lebih detail, Bang Jay bisa diajak konsultasi di (021) 557-03-814. (www.motorplus-online.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR