Duralium enteng untuk Honda Blade |
Namun akibat rumah kopling sentrifugal dilepas, efeknya lengan kruk as jadi kosong. “Solusinya harus dibuatkan pengganjalnya. Kebanyakan mekanik diganti yang sangat ringan,” ujar Nanang Gunawan dari MCC Motorsport.
Dulu masih banyak yang mengandalkan bahan dari besi biasa. Dirasa masih berat. Untuk itu, Koh Nanang bikin dari bahan duralium. Sangat ringan sekali.
Berat balancer atau ganjal buatan Koh Nanang hanya 1,1 ons atau 110 gram. “Sudah banyak disebar ke tim balap Honda,” jelas Koh Nanang yang mantan pembalap era 70-an itu.
Balancer khusus Honda Blade ini rencananya akan dikembangkan. Ada yang lebih berat namun pemilihan bahan masih tetap dari duralium juga. Fungsinya untuk mengejar torsi. Supaya tidak hilang.
Karena dibuat dari duralium, otomatis harga jualnya jadi lumayan tinggi. Balancer ukuran kecil dibanderol Koh Nanang Rp 350 rebu. “Sementara untuk ukuran besar dan masih diriset itu, dipastikan bisa lebih mahal,” ucap Koh Nanang dari Jl. Batu Ampar 1, No. 100, Condet, Jakarta Timur. Telepon (021) 8006836. (motorplus-online.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR