Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bos Baru Nissan Indonesia Diminta Bikin Pesaing Honda Mobilio

Jumat, 11 Juli 2014 | 15:06 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Beberapa pabrikan di tanah air saat ini punya jagoan disegmen paling gemuk di pasar otomotif tanah air, yakni low MPV. Mulai dari Toyota, Daihatsu, Suzuki, Chevrolet sampai terakhir Honda. 

Mengetahui hal tersebut, Nissan Motor Indonesia pun seolah nggak mau ketinggalan untuk ikut serta. Padahal Nissan secara grup di Indonesia sudah punya dua model andalan disegmen MPV, ada Nissan Grand Livina, juga Datsun GO+ Panca.

Tapi, keduanya berada disegmen yang sedikit berbeda. Kalau Nissan Grand Livina dianggap ketinggian, sementara Datsun GO+ Panca dianggap terlalu rendah. Karenanya, senjata ideal dikekosongan segmen tersebut perlu disuguhkan oleh Nissan.

Nah, bersamaan dengan pergantian kepemimpinan Nissan di Indonesia, yang kini Presiden Direktur-nya sudah berganti menjadi Stephanus Ardianto, Nissan Indonesia diminta untuk segera menghadirkan pesaing dari Honda Mobilio cs.

"Saya diminta untuk mempersiapkan, sehingga sekarang kami sedang menyiapkannya," ungkap bos yang akrab disapa Steve ini. Sayangnya, pembeberan lebih lanjut mengenai wujud dan spesifikasinya belum mau diungkapkan.

Namun, prediksinya, bisa saja Nissan Motor Indonesia mengembangkan low MPV terbaru untuk menyaingi Honda Mobilio dengan platform dari Datsun GO+ Panca. Sementara mesinnya, bisa mengadopsi seperti Nissan Grand Livina yang berkapasitas 1.5 liter.

Lalu kapan model terbaru dari Nissan yang siap beradu dengan Honda Mobilio cs ini bisa dipasarkan? Kita nantikan saja. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa