Bangkok - Dari pameran otomotif bergengsi di Thailand, yakni Bangkok Motor Show 2014, Toyota memajang berbagai model, termasuk di antaranya Altis ESport dan versi TRD Sportivo. Khusus untuk Altis E Sport baru diluncurkan beberapa minggu lalu dan di India pada Mei mendatang.
Altis ESport (E kependekan dari Excellence) sarat dengan add-ons pada eksterior maupun interior. Seperti desain gril menampilkan "Gun Metallic" strip, plus aerokit, lampu LED dengan pelek ringan 17 inci.Pemakaian kata "Sport" diwakili oleh tampilan diffuser dan sirip aerodinamis.
Sentuhan juga diberikan pada ruang kabin yang bernuansa hitam. Termasuk jok dibungkus dengan kulit hitam, kemudi bisa disetel keempat arah dan dibelakang kemudi ada paddle shift (bergaya F1) serta kontrol audio di salah satu palang setir.
Lantas, apa bedanya dengan Altis TRD Sportivo? Paling mencolok, bagian belakang terbentang sayap besar, diffuser, skirts bumper dengan reflektor terintegrasi.
Tampilan kian sporty dengan keempat roda memakai pelek twin-spoke, side skirt dan lampu LED daytime running. (Mobil.Otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR