Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Gampang Bikin Muffler Tip Kembali Berkilau

billy - Rabu, 13 Juni 2012 | 17:06 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption
 
JAKARTA - Mobil baru sekarang rata-rata banyak yang menggunakan muffler tip di ujung knalpot sebagai pemanis. Bahannya sendiri terbuat dari aluminium yang dipoles krom.

Karena letaknya di bawah belakang, banyak pemilik mobil yang jarang memerhatikan perawatannya. Padahal, jika ditak dirawat bagian ini mudah timbul flek.

“Jika sudah timbul flek membersihkannya memerlukan trik khusus,” ungkap Asep Maulana, juragan Rasya Chrome. Caranya dengan menggunakan metal polish yang berjenis krim.

Langsung praktekin aja ya caranya. Pertama-tama beri krim metal polish tadi pada permukaan muffler tip yang akan dibersihkan (Gbr.1).


Kemudian gosok menggunakan kain lap sampai terdapat noda hitam, yang berarti kotoran sudah mulai terangkat. Setelah digosok, langsung lap lagi menggunakan kain lap bersih. (Gbr.2)

Nah, kalau sudah bersih, bagaimana cara merawatnya? “Gampang aja kok, setiap habis kena air hujan atau kotoran langsung bersihkan menggunakan lap chamois agar tak menimbulkan flek,” saran pria yang selalu doyan resik ini.

Gampang kan?  (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa