Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Menakar Biaya Modifikasi All New Toyota Corolla 1.8

billy - Rabu, 21 September 2011 | 15:02 WIB
No caption
No credit
No caption


Model GT semakin terlihat ciamik
JAKARTA - Selain Greco, ada alternatif Corolla lain yang juga mulai banyak mengusung modifikasi versi luar Indonesia. Seperti All New Corolla 1.8L milik Dimas yang berkode AE112 ini menjadi model GT yang banyak beredar di Jepang. Menariknya, selain sebagian mengandalkan aksesori copotan, ada juga yang mengadopsi komponen new old stock alias barang baru yang belum sempat terjual. Apa saja yang diganti?

Pertama Dimas memboyong bumper depan milik Corolla GT JDM yang sudah ada dudukan foglamp seharga Rp 2 juta. Untuk menemani bemper itu, foglamp Ichikoh yang berwarna kuning ini dibeli seharga Rp 2,5 juta. Ia juga menambahkan switch leveling untuk foglamp seharga Rp 350 ribu.

Berikutnya, parking pole yang posisinya ada di ujung bumper kiri seharga Rp 1,5 juta dipadu grill dengan lambang C*** dipasang menggantikan grill asli dengan logo elips Toyota. Peranti yang terakhir disebutkan itu berbanderol Rp 800 ribu.

Sementara itu, di belakang bemper Corolla GT, sudah menanti untuk dipasang. “Lagi dicat di bengkel, bedanya ada lekukan untuk tail pipe knalpot, harga bumpernya Rp 1,5 juta,” ujar pria yang sedang bekerja di salah satu ATPM ini. Tidak ketinggalan, spion aslinya yang tidak bisa retract diganti dengan spion milik Corolla GT seharga Rp 1,4 juta lengkap dengan switch-nya. Buat tambahan eksterior, door visor Corolla GT dan logo C*** di pilar C juga dipasang untuk menggenapi tampilan ala Corolla GT JDM ini, harganya masing-masing Rp 800 ribu dan Rp 600 ribu.

Nah, untuk interior, Dimas berusaha keras untuk melengkapi item-itemnya hingga pernik terkecil sekalipun. Mulai dari cover head unit double-DIN (aslinya single-DIN) seharga Rp 1,5 juta, clean box OEM accesories Toyota yang harganya Rp 750 ribu, armrest matic extender lengkap dengan breket seharga Rp 2 juta, dan cupholder belakang dikenakan Rp 1 juta, serta lampu map light di sisi dalam pilar C senilai Rp 1,4 juta.

Terakhir, Dimas memboyong trunk mat di bagasi yang merupakan OEM accesories Toyota seharga Rp 400 ribu. Namun Dimas mengakui, masih banyak yang belum lengkap barang-barangnya. “Masih mau hunting lagi,” ujarnya    (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa