Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Buka Laci Rahasia Ford Fiesta, Fitur Tersembunyi Tambah Fungsi

billy - Jumat, 29 April 2011 | 14:32 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

JAKARTA - Ford Fiesta terbaru yang belum lama diluncurkan langsung memalingkan pandangan pecinta hatchback selama ini. Pasalnya, soal kelengkapan fitur terkini bisa dibilang komplit. Para pemilik Ford Fiesta yang tergabung dalam Indonesian Ford Fiesta Community (Infinity), belum lama ini berhasil mengeksplorasi suguhan fitur yang ada.

Khususnya di area interior, tepatnya di wilayah dasbor. "Ternyata ada secret compartment atau tambahan laci rahasia di konsol tengah," ujar Lukman Hakim, selaku salah satu pengurus Infinity. Posisi persisnya terletak diantara panel head unit model in-dash yang memuat berbagai indikator audio dan panel kontrol AC.

Tepat dibawah tombol central lock dan lampu hazzard. Nah, untuk membukanya diperlukan trik khusus yang sudah di uji coba oleh sebagian member Infinity. Langkah pertama, tekan bagian bawah penampang panel laci dan cungkil bagian atasnya dengan kedua tangan untuk memberikan sedikit celah agar bisa dibuka (Gbr.1).

Walaupun agak keras, buka secara perlahan. "Setelah ada sedikit celah terbuka, bisa gunakan obeng minus atau perangkat berujung tipis untuk membantu mencungkil panel laci tersebut dari bagian atas tengah," tambah Aditya Reza, pemilik Ford  Fiesta 1.6 Sport.

"Mekanisme membukanya tetap harus dibuka dari posisi tengah bagian atas panel," tambah Lukman yang membesut Ford Fiesta 1.4 Trend M/T. Begitu panel laci terbuka, lepas klip berbahan metal dari pengait plastik yang menempel di balik panel laci (Gbr.2). Tujuannya agar mudah membuka panel laci setelah ditutup kembali tanpa perlu prosedur mencungkil seperti tahap pertama.


Agar mekanisme buka-tutup panel laci lebih lancar, bisa menambahkan pasangan klip buka-tutup baru untuk menekan dan mendorong panel laci yang dapat ditempatkan di salah satu sisi dibalik penampang laci (Gbr.3). "Klip tambahan ini bisa dibeli di toko perkakas lalu ditempel dengan velco strip atau stiker magnet," jelas Lukman.

Seraya menyebut ada pilihan bahan logam dan plastik yang dijual di kisaran harga Rp 20 ribuan. Kalau tidak pakai klip tambahan, apa panel laci tetap bisa dibuka-tutup? "Iya, bisa juga, tapi nutupnya jadi kurang kuat, kalau ada guncangan keras di kabin, bisa terbuka sendiri," tegas pria berambut minimalis ini.

Nah, begitu laci tambahan rahasia ini sudah bisa diterapkan, fungsinya bisa lebih maksimal untuk menampung dompet, ponsel maupun GPS holder. Kapasitasnya cukup besar, sanggup memuat dua buah ponsel pintar ukuran sedang yang dapat ditaruh sejajar dengan posisi laci terbuka.

Nah, bagi pemilik Ford Fiesta bisa mengakses www.fordfiestacommunity.com untuk lebih detail. Selamat mencoba.  (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa