Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pameran Ritech Expo 2013 & Workshop, Ajang Pembuktian Teknologi Nasional

Kamis, 29 Agustus 2013 | 13:58 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (HARKETNAS) ke-18, Kementerian Riset dan Teknologi menyelenggarakan pameran RITech Expo 2013 pada Kamis (29/8).

Acara ini berlokasi di Taman Mini Indonesia Indah mulai tanggal 29 Agustus hingga 1 September. RITech Expo 2013  merupakan pameran dan bentuk tanggung jawab atas hasil-hasil riset dan inovasi yang telah dilakukan oleh para peneliti Indonesia. Untuk itu, hasil pengembangan dari berbagai aspek turut ditampilkan.

Diantaranya adalah pesawat tanpa awak, teknologi agro industri, sistem persenjataan, varietas padi, robot pengurai bom hingga mobil listrik nasional turut ditampilkan. "Selain unjuk inovasi, RITech Expo 2013 juga ditunjuk menjadi wahana edukasi masyarakat terhadap penelitian," buka Menristek, Gusti Muhammad Hatta pada Kamis (29/8).

Konsep pameran ini dirancang ringan dan menjadi media interaksi untuk menghadirkan sebuah science experience bagi keluarga. Oleh karena itu, materi pameran dirancang ringan dan memiliki nilai interaksi tinggi dengan kegiatan dan wahana yang menarik. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa