Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Boullier Berharap, Tim Lotus F1 Tampil Apik Seperti di F1 Jerman

Bagja - Minggu, 21 Juli 2013 | 07:54 WIB
No caption
No credit
No caption


Tidak bisa dipungkiri, performa kedua pembalap tim Lotus F1 di Formula 1 Nurburgring, Jerman (7/7) lalu, memang membuat posisi tim yang bermarkas di Enstone, Inggris itu meraup total 33 poin untuk klasemen konstruktor. Tidak ingin momen ini lewat begitu saja, Eric Boullier selaku prinsipal tim Lotus F1 menegaskan untuk mendulang hasil yang sama.

“Pencapaian di F1 Jerman, adalah pencapaian yang cukup ideal untuk menjadi patokan seri-seri berikutnya. Makanya kami menargetkan untuk meraih poin yang banyak dalam satu seri, agar kami bisa kembali bersaing di klasemen konstruktor dan pembalap. Jika itu bisa kami wujudkan, bukan tidak mungkin kami bisa mendominasi paru kedua musim ini,” tegas Boullier.

Selain menegaskan tentang targetnya untuk meraih hasil yang minimal sama sepeti di F1 Jerman (Kimi Raikkonen di podium 2 dan Romain Grosjean di podium 3), Boullier juga melakukan review performa mobil mereka dalam paruh musim yang pertama.

“Satu-satunya lokasi dimana mobil kami tidak tampil kompetitif, adalah di Sirkuit Montreal, Kanada. Mungkin karena temperaturnya yang dingin, sehingga kami sulit membuat ban mencapai suhu ideal untuk dipacu. Tapi di sirkuit-sirkuit lainnya, termasuk di Jerman, performa mobil sangat kompetitif,” imbuhnya.

Harapan Boullier, memang sejalan dengan harapan kedua pembalap tim Lotus F1 yaitu Raikkonen dan Grosjean. Tinggal mengaplikasikan strategi tepat sesuai kondisi yang ada. (otosport.co.id)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa