Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mesin Honda Untuk F1, Siap Dicoba Pada Musim Gugur

Bagja - Senin, 15 Juli 2013 | 06:42 WIB
No caption
No credit
No caption


Komitmen Honda untuk kembali ke ajang balap Formula 1, memang baru akan terlaksana pada musim 2015 mendatang. Tapi sebagai persiapan awal, manufaktur mobil asal Jepang itu sudah siap melakukan percobaan pada mesin baru sebagai pengembangan awal mereka untuk ajang Formula 1.

Namun Yasuhisa Arai sebagai pimpinan divisi motorsport di Honda menegaskan bahwa itu hanya sekadar unit mesin saja. Belum disandingkan dengan beberapa komponen yang lain. “Rencananya kami akan mulai melakukan percobaan mesin pada musim gugur mendatang,” jelas Arai.

“Tapi untuk komponen lengkap seperti Kinetic Energy Recovery System (KERS) dan baterai itu belum termasuk. Kami baru bisa melakukan pengetesan sebagai satu sistem di mobil F1 mungkin baru bisa dilakukan tahun depan.”

Kerja cepat yang dilakukan oleh Honda pasca pengumuman kembalinya mereka ke ajang balap Formula 1 pada pertengahan Mei 2013 lalu, patut diacungi jempol. Lantaran mereka harus membangun lagi dari awal yang disesuaikan dengan regulasi Formula 1 musim 2015 mendatang.

“Ini baru tahap awal dan tahap desain. Masih banyak hal yang perlu kami perbaiki termasuk sisi teknis yang tidak hanya meliputi bagian mesin saja. Jadi prosesnya akan dimulai secara bertahap,” klaim Arai. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa