Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ecclestone Lega, 11 Tim di F1 Tak Alami Masalah Finansial di 2013

Bagja - Rabu, 13 Februari 2013 | 16:40 WIB
No caption
No credit
No caption

Pemegang jabatan tertinggi di Formula One Management (FOM), Bernie Ecclestone menegaskan bahwa 11 tim Formula 1 yang terdaftar untuk musim 2013 aman secara finansial. Hal tersebut mengakhiri keraguannya atas adanya penutupan kerja sama tim di musim 2012.

Keputusan Hispania Racing Team untuk menutup pintu kerja sama di akhir musim lalu, menarik kabar tentang tim Marussia yang juga mungkin bakal cabut dari F1 karena krisis finansial. Dikhawatirkan kemungkinan besar karir tim tersebut juga terpaksa berakhir dalam Formula 1 untuk musim 2013, tetapi kenyataan berkata lain.

Pada hari Kamis (12/2) kemarin, pria berusia 82 tahun ini mengadakan pertemuan konstruktif dengan beberapa tim kecil untuk menyelesaikan rincian kesepakatan perjanjian yang baru.

"Kemarin, saya membawa nama-nam tim untuk membahas kesepakatan perjanjian yang baru. Tim-tim Formula 1 yang berjumlah 11 tersebut, kami nyatakan aman. Kami sudah mendapat kesepakatan dengan mereka, termasuk Marussia F1. Mulanya saya berpikir mereka tidak akan ikut musim 2013, tetapi mereka tidak melakukannya," ungkap Ecclestone.

Dari perjanjian yang telah disepakati tersebut, tim akan menerima 63 persen dari hak siar televisi, angka itu bergerak naik dari 47,5 persen. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa