FIA (Fédération Internationale de l'Automobile) sebagai badan tertinggi balap mobil dunia, akhir pekan lalu merilis kalender resmi F1 untuk musim 2013 mendatang. Meski perubahan yang paling besar terdapat pada masuknya New Jersey, Amerika sebagai penyelenggara F1, namun juga ada beberapa pergeseran jadwal pelaksanaan.
Diantaranya adalah penyelenggaraan F1 Singapura, F1 Korea, F1 Jepang, F1 Jerman dan F1 Belgia. Pergeseran tersebut untuk mencari waktu tepat untuk penyelenggaraan, terkait dengan kondisi cuaca dan lain sebagainya.
Hal lain yang ditetapkan dalam agenda pertemuan FIA dengan beberapa pihak terkait, juga menetapkan regulasi teknis untuk F1 2013 sekaligus juga kesepakatan bersama tentang beberapa hal umum yang tidak diatur dalam regulasi. (otosport.co.id)
Kalender F1 2013 :
17/03 AUS Grand Prix of Australia
24/03 MYS Grand Prix of Malaysia
14/04 CHN Grand Prix of China
21/04 BHR Grand Prix of Bahrain
12/05 ESP Grand Prix of Spain (Barcelona)
26/05 MCO Grand Prix of Monaco
09/06 CAN Grand Prix of Canada
16/06 USA Grand Prix of Jersey (New York) *
30/06 GBR Grand Prix of Great Britain
14/07 DEU Grand Prix of Germany
28/07 HUN Grand Prix of Hungary
25/08 BEL Grand Prix of Belgium
08/09 ITA Grand Prix of Italy
22/09 SGP Grand Prix of Singapore
06/10 KOR Grand Prix of Korea
13/10 JPN Grand Prix of Japan
27/10 IND Grand Prix of India
03/11 UAE Grand Prix of Abu Dhabi
17/11 USA Grand Prix of USA (Austin)
24/11 BRA Grand Prix of Brazil
*Dikonfirmasi kemudian
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR