Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dua Seri Formula 1 Mendatang, Krusial Bagi Button

Bagja - Senin, 16 Juli 2012 | 18:21 WIB
No caption
No credit
No caption


Pencapaian Jenson Button yang semakin menurun sejak ia meraih kemenangan di seri pertama Formula 1 2012, membuat posisinya di klasemen pembalap semakin merosot. Berbagai macam masalah yang terjadi pada mobilnya, hingga sekarang masih jadi misteri yang perlu dicari solusinya.

Pembalap asal Inggris itu pun memasang target untuk tampil kompetitif di dua seri yang akan datang yaitu F1 Jerman (22/7) dan F1 Hongaria (29/7) nanti. Sebab jika mereka tidak juga kunjung kompetitif, maka ia dan rekan setimnya bakal pesimis untuk bisa bertarung meraih titel juara dunia musim 2012.

“Di Formula 1 Valencia dan Inggris, pencapaian tim McLaren memang tidak sesuai dengan harapan. Balapan di sana sangat sulit bagi kami. Tapi saya yakin itu bukan representasi dari performa mobil ini yang sebenarnya. Tahun 2012, anda butuh untuk tampil tanpa masalah saat balapan berlangsung, jika ingin memaksimalkan performa mobil,” klaim Button.

“Hal inilah yang kami inginkan di Jerman dan Hongaria nanti. Hockenheim adalah sirkuit yang selalu nyaman bagi saya. Di sana saya pernah meraih posisi finish kedua dari posisi start 13, dan itu adalah pencapaian yang sangat fantastis. Sirkuit ini memungkinkan pembalap menyusul pembalap lain dengan cukup agresif. Apalagi dengan adanya layout baru, membuat para penonton juga lebih nyaman dari sudut pandang,” lanjutnya.

Harapan Button agar tim McLaren secepatnya mencari solusi masalah yang mereka alami selama ini, pun langsung mendapat tanggapan dari Martin Whitmarsh sebagai bos tim McLaren. Whitmarsh mengaku bahwa tim McLaren melakukan up grade performa agar bisa tampil lebih baik di F1 Jerman dan F1 Hongaria nanti. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa